Perangi Covid-19, Unla-PMI Semprot Disinfektan Permukiman

Perangi Covid-19, Unla-PMI Semprot Disinfektan Permukiman

BANDUNG (FISIP UNLA) – Universitas Langlangbuana (Unla) Bandung bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Jabar menggelar bakti sosial penyemprotan disinfektan jalan dan permukiman warga Kelurahan Cikawao, Kecamatan Lengkong. Unla-juga melakukan penyemprotan disinfektan untuk rumah-rumah ibadah yakni masjid yang dipakai untuk salat berjamaah warga.

“Aksi kepedulian ini untuk kesekian kalinya karena sebelumnya sudah empat kali PMI Jabar dan Unla bekerja sama untuk melakukan pencegahan penyebaran Covid-19. Kegiatan ini juga sebagai bentuk pengabdian Unla kepada masyarakat dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian),” ujar Wakil Rektor II Unla, Ruhanda, didampingi Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kelurahan Cikawao, Chika Fransiska, (Jumat, 4/6/2021).

Ruhanda yang juga Sekjen PMI Jabar ini mengatakan, aksi disinfektan ini mengerahkan puluhan petugas penyemprotan dari Unla maupun aparat kelurahan atau Linmas. “Kami  mengerahkan pasukan semprot dengan sprayer gendong yang menyemprot lingkungan warga  sekitar kampus Unla, dan rumah-rumah warga Kelurahan Cikawao agar mematikan virus Covid-19,” ujarnya yang menambahkan relawan penyemprotan dari PMI Jabar, Unla, dan RT/RW Kelurahan Cikawao.

Sementara itu, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kelurahan Cikawao, Chika Fransiska menyambut baik dan bersyukur adanya kepedulian PMI Jabar dan Unla ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. “Adanya bakti sosial ini bisa menjangkau 945 orang warga yang lingkungannya mendapatkan penyemprotan disinfektan dari Unla dan PMI Jabar,” ujarnya.

Mengenai kesadaran warga terhadap protokol kesehatan 3M, Aniya mengakui masih banyak warga yang belum peduli karena tak menerapkan protokol kesehatan seperti tidak memakai masker. “Saat ada operasi dari pihak kecamatan dan Satgas, biasanya warga yang tak memakai masker beralasan lupa membawa masker,” katanya. (*)