Sambut Revolusi Industri 4.0, BEM Universitas Langlangbuana Bakal Gelar Toefl Akbar
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG – Revolusi Industri 4.0, tengah gencar dicanangkan oleh pemerintah Indonesia.
Untuk memasuki era Revolusi Industri 4.0 kini berbagai pihak pun turut menyusun strategi untuk menyambutnya dalam berbagai bidang maupun berbagai sektor.
Tak terkecuali bagi lembaga pendidikan di perguruan tinggi, sebagai agen produktif melahirkan sumber daya manusia yang akan menyongsong Revolusi Industri 4.0.
Upaya tersebut, kini tengah disiapkan oleh sejumlah Mahasiswa Universitas Langlangbuana.
Seolah tak ingin kalah dari perguruan tinggi lainnya, mahasiswa Universitas Langlangbuana pun berupaya mempersiapkan revolusi industri 4.0 tersebut, mereka mengimplementasikan program bahasa dalam gelaran toefl akbar.
• Agenda Gubernur dan Wagub Jabar Hari Ini, Cek di Sini Selengkapnya
• Gaji Pilot Lion Air Bhavye Suneja Kecil? Simak Dulu Besaran Gaji Pilot Pesawat Pribadi
• Seluruh Pesawat Boeing 737 Max 8 yang Beroperasi di Indonesia Diperiksa karena Lion Air JT 610 Jatuh
Revi Suci (20) mahasiswi Universitas Langlangbuana bertindak sebagai Badan Eksekutif Mahasiswa bidang Pendidikan ini mengatakan, pihaknya akan melaksanakan gelaran toefl akbar tersebut sebagai upaya mempersiapkan trafficking global yang akan terjadi pada revolusi industri 4.0 tersebut.
“Rencana untuk itu ke depannya untuk meningkatkan sumber daya manusia agar lebih meningkat,” ujar Revi Suci (20) saat ditemui Tribun Jabar di Kampus Universitas Langlangbuana Jalan Karapitan No 116 Lengkong Kota Bandung, Kamis (1/1/2018).
Menurutnya tentu bahasa pun menjadi penting sebagai kendaraan atau alat untuk menjangkau arus secara global.
Rencanannya, gelaran toefl akbar itu akan dilaksanakan akhir tahun mendatang.
Kegiatan tersebut akan terbuka untuk umum dengan memberikan fasilitas sertifikat resmi yang dapat digunakan sebagai syarat pengajuan beasiswa, kerja mauapun pengajuan lainnya.
Oleh karena itu menurutnya toefl akbar tersebut diharapkan dapat membantu meningkatkan jangkauan mahasiswa berdaya saing global.
Sementara itu, pihak Universitas Langlangbuana melalui Kepala Biro Kemahasiswaan pun mengaku sivitasnya tengah mempersiapakan ke arah revolusi industri 4.0 tersebut.
“Beberapa fakultas sudah menata ke arah itu, perbaikan kurikulum pada prodi, kami juga mendesak peningkatan infrastruktur dan pengembangan sebagainya,” ujar Ganjar Turesna.
Untuk meningkatkan sarana prasarana yang memadai menyongsong revolusi itu, Unla tengah melakukan pembangunan fasilitas baru mendukung terkait teknologi dan digitalisasi, serta pengembangan pembelajaran kampus yang padu dengan perkembangan era revolusi industri dan milenial tersebut.